Jumat, 31 Mei 2013

SEJARAH KUIL SHAOLIN DAN KUNGFU



Kuil Shaolin


Ramai dikunjungi Wisatawan

Goa Tempat Meditasi 

Tentu anda sudah tidak asing lagi  Atau penasaran ingin melihat sejarah seni silat tradisional China     ini? Jika iya, datanglah ke Kuil Shaolin di Provinsi Henan, China. Kuil ini adalah salah satu kuil kungfu yang paling terkenal di negara ini,dan sangat populer dimasanya hingga sekarang.

Kuil ini terletak di pegunungan cantik yang damai dan asri, Pegunungan Songshan, yang dikenal sebagai tempat lahir Kungfu. Kata "Shao" berarti Gunung Shaoshi, tempat terletaknya kuil ini, dan "Lin" berarti hutan. Secara harfiah, nama Kuil Shaolin berarti "kuil yang berada di Hutan Gunung Shaoshi".


Kuil Shaolin dibangun sekira 497 Masehi di rumah seorang biksu India bernama Batuo yang pergi berkelana ke Luoyang untuk menyebarkan ajaran agama Budha. Ajaran sang biksu India yang paling terkenal adalah Bodhidharma, yang mulai diperkenalkan di Shaolin pada 517 Masehi. Ajaran Bodhidharma berbasis pada Chan Buddhisme dan cara hidup senam yang kemudian berkembang menjadi apa yang kini kita kenal sebagai Kungfu.

Para biksu Kuil Shaolin terkenal dengan keahlian silat yang digunakan untuk memertahankan diri dari penjajah dan perampok. Biksu-biksu berlatih keras dan mengombinasikan gerakan silat dengan ajaran spritual Budha.

Pada Revolusi Budaya, kuil Shaolin dijarah dan biksu-biksunya ditangkapi. Kuil Shaolin hancur lalu dibangun ulang hingga beberapa kali, yang terakhir pada 1928 ketika seorang panglima perang Shi Yousan membakar kuil ini dan menghancurkan banyak bangunan dan manuskrip-manuskrip yang penting.


Kungfu kemudian dilarang digunakan hingga 1980-an, saat ada kebangkitan minat dalam seni bela diri kuno. Kungfu yang kini diajarkan di Kuil Shaolin sebenarnya jauh berbeda dari seni bela diri yang dipraktekan oleh biksu-biksu Shaolin beratus tahun lalu, yang menekankan pada spiritualitas dan moralitas, daripada kekuatan fisik. Murid-murid Kungfu di Kuil Shaolin lebih terinspirasi belajar bela diri karena melihat film, bukan melihat seni hidup para biksu.

Di sekitar Kuil Shaolin terdapat banyak peninggalan menarik, salah satunya gua tempat meditasi Bodhidharma selama sembilan tahun. Gua ini dapat dicapai dengan menaiki tangga batu atau kereta gantung yang ada di permukaan kuil. Di sekitar kuil juga ada candi-candi yang menjadi rumah bagi mural-mural mengesankan juga prasasti-prasasti batu kuno.


Ada pula hutan pagoda, dimana berdiri ratusan batu pagoda yang didirikan untuk menghormati para Biksu Shaolin dan dari atas batu Pagoda ini Anda dapat mengamati siswa-siswa yang sedang belajar Kungfu. Kini, Kuil Shaolin ramai dikunjungi wisatawan yang ingin melihat sejarah Kungfu atau belajar kungfu langsung di tempat kelahirannya ini. Untuk menghindari keramaian, hindari saat-saat yang padat turis seperti bulan Agustus hingga November. (diambil dari berbagai sumber)



Kamis, 23 Mei 2013

Kisah Legenda Dewi Bulan dan Pemanah Matahari






Jaman dahulu kala, di China hiduplah sepasang suami istri. Sang istri bernama Chang ‘E dan suaminya bernama Hou Yi. Kehidupan mereka berubah ketika suatu hari, sepuluh matahari - yang berupa sepuluh ekor burung api yang seharusnya muncul bergantian di langit – tiba-tiba muncul bersamaan, menyebabkan bencana ke bumi. Kekeringan dan kemarau panjang melanda. Hou Yi, seorang pemanah ulung, dengan panah pusakanya berhasil memanah sembilan dari sepuluh matahari itu, menyisakan satu untuk menunjang kehidupan di bumi. Hou Yi menjadi pahlawan dan seharusnya kisah ini berakhir bahagia. Seharusnya.



 Berkat jasanya, sang Ratu Langit memberikan hadiah berupa dua buah pil keabadian agar Hou Yi dan Chang ‘E bisa hidup abadi di istana langit. Mereka memutuskan untuk sementara menyimpan pil itu dan menunggu saat yang tepat untuk naik ke langit. Dengan bahagia, pasangan itu menanti hari baik untuk bersama-sama menjadi sepasang Dewa.
Namun malang tak dapat dihindari. Ketika Hou Yi pergi untuk berburu, seorang muridnya yang serakah mencuri pil keabadian tersebut agar dia sendiri bisa menjadi Dewa. Chang ‘E memergoki perbuatannya dan merekapun bergulat memperebutkan benda itu. Dalam kondisi panik, Chang ‘E terpaksa menyembunyikan kedua pil itu di dalam mulutnya dan tanpa sengaja malah menelannya.

Karena menelan dua buah pil keabadian sekaligus, tubuh Chang ‘E menjadi amat ringan. Begitu ringan hingga dia tak mampu lagi mempertahankan kakinya agar tetap di tanah. Tubuh Chang ‘E melayang, lebih tinggi dari atap rumah mereka, dan tak lama kemudian ketinggiannya sudah melampaui ujung pohon tertinggi di hutan.

Tepat saat itulah Hou Yi pulang. Melihat istrinya melayang, dia menyadari kalau Chang ‘E pastilah telah menelan kedua pil itu. Hou Yi marah karena mengira sang istri telah mengkhianatinya. Dalam kemarahan, sang pahlawan merentang busurnya, berniat memanah jatuh istrinya sendiri. Beruntung, pada saat terakhir Hou Yi mengurungkan niatnya itu. Dengan hati hancur dia hanya bisa terpaku memandangi sosok sang istri yang makin lama makin jauh.

Chang ‘E melayang di langit, makin tinggi dan tinggi, dan baru mampu mendarat saat tiba di permukaan bulan yang dingin. Tak ada kehidupan di sana. Chang ‘E yang malang hanya bisa menangis tanpa tahu cara pulang ke bumi untuk menjelaskan semuanya pada sang suami. Sang Ratu Langit yang merasa kasihan padanya membuatkan sebuah istana di bulan dan memberikan seekor kelinci untuk menemani hari-hari Chang ‘E yang sepi. Chang ‘E pun menjadi Dewi Bulan.
Di bumi, Hou Yi akhirnya tahu kalau Chang ‘E tak bersalah. Sang murid durhaka mendapat hukuman berat, tapi hanya itu yang dapat dilakukannya. Tak mungkin dia bisa bertemu lagi dengan istrinya yang sudah menjadi Dewi. Tak ada lagi pil keabadian. Dunia mereka sudah berbeda. Yang bisa dilakukan Hou Yi hanya menunggu, berharap suatu saat Chang ‘E akan turun ke bumi mengunjunginya. Maka sejak saat itu, tiap tanggal lima belas bulan ke delapan – hari saat Chang ‘E naik ke langit – Hou Yi menyiapkan kue dan makanan kesukaan sang istri, berharap saat melihat kue itu Chang E akan teringat padanya dan bersedia turun dari istananya di bulan.

Menunggu dan menunggu. Tahun demi tahun berlalu, Hou Yi pun menjadi tua dan akhirnya meninggal dalam kesendirian. Masyarakat sekitar yang kasihan pada nasib malang pahlawan mereka meneruskan kebiasaan Hou Yi, memberi persembahan pada Dewi Bulan tiap tanggal lima belas bulan ke delapan. Itulah asal usul Festival Pertengahan Musim Gugur.

Bila pasangan Gadis Penenun dan Pemuda Penggembala bisa bertemu setahun sekali, seumur hidupnya Hou Yi tak bisa lagi bertemu dengan Chang ‘E. Barulah setelah dia meninggal, Kaisar Langit mengangkat jiwa sang pahlawan menjadi Dewa Matahari dan dengan demikian dia bisa berjumpa kembali dengan istrinya di Istana Bulan.

Selasa, 21 Mei 2013

Sekedar Renungan: Stop Aborsi


Stop Aborsi


Saat ini Aku gembira sekali, Aku berada ditempat yang hangat dan nyaman walaupun gelap.Tapi ah.. Itu tidak masalah, Aku tetap gembira sekali, Tuhan telah memilihkan tempat ini untukku.Aku Bisa merasakan Ibu tersenyum,mendengarkan suara Ibu yang lembut.Tapi Bu, kenapa beberapa hari ini Ibu menangis..?

Malam ini Aku juga mendengar Ibu menangis, bahkan ketika tangisanmu semakin menjadi, tiba tiba Ibu memukulku yang masih ada dalam perut Ibu. Aku Kaget sekali Bu.. Aku ingin sekali memelukmu dan bertanya kepadamu,kenapa Ibu bersedih..?Siapa yang telah membuat Ibu menangis..?Tapi Ibu terus memukulku.. sakiiiit Bu..Ibu.. Aku ingin bertanya, kenapa hari ini Ibu mencaci maki Aku..?Aku bahkan tidak tahu apa salahku..???


 Yang ada Ibu hanya berteriak sambil menyebutkan nama Seseorang yang Ibu katakan sebagai Ayahku, Seseorang yang kemarin memukul Ibu.Ibu.. Aku ingin membelai Wajahmu dan mengusap air matamu, Aku ingin mengatakan Aku sayang Ibu agar Ibu tenang,tapi tanganku masih terlalu kecil untuk bisa merangkul bahkan membelai wajahmu Bu..Tapi Tenanglah Bu, aku benar benar akan membahagiakan Ibu saat aku tumbuh besar nanti. Aku akan menjadi jagoan kecil Ibu dan melindungi Ibu, agar tidak ada lagi yang menyakiti Ibuku.

SAAT ABORSI
 "Ibu.. Kenapa seharian ini Ibu tetap menangis..?Apa Aku berbuat salah..?Ibu, hukumlah Aku jika Aku salah,tapi tolong usir benda yang menarikku ini..!Ibu dia jahat padaku, dia menyakitiku,Ibu.. Tolong Aku.. sakiiiiit.. Ibu..Kenapa Ibu tidak mendengar teriakanku, Bu..Benda itu menarik kepalaku,rasanya leherku ini mau putus,dia bahkan menyakiti tanganku yang kecil ini,dia terus menarik dan menyiksaku.. Sakiiit.. Oh Ibu...tolong hentikan semua ini, aku tidak kuat kesakitan seperti ini.. Ibu.. Aku sekarat...



ABORSI SELESAI
Ibuku sayang.. Kini aku telah bersama Tuhan di-Surga, Aku bertanya kepadaNya,apakah Aku dibunuh..? Dia menjawab Aborsi..Ibu, aku masih tidak mengerti apa itu Aborsi..?Yang Aku tahu sesuatu itu telah menyakitiku dan Aku sedih Bu.. Teman Temanku di Surga bilang, kalau Aku tidak di inginkan.Ah.. Aku tidak percaya...Aku mempunyai Ibu yang sangat baik dan sayang padaku.


Mereka juga berkata, karena Aku..Ibu merasa sangat malu !Itu Tidak benar kan Bu..? Aku kan jagoan kecil Ibu yang akan melindungi Ibu,kenapa Ibu harus malu..?Aku janji tidak akan nakal dan membuat Ibu malu.Tetapi Mereka tetap bilang padaku,kalau Ibu sendiri yang  membunuhku..!Tidak ! Ibuku tidak akan sekejam itu,Ibuku sangat lembut dan  mengasihiku..!Maafkan Aku Ibu...Aku telah berusaha sekuat tenaga untuk bertahan.

Karena Aku ingin membahagiakan Ibu, tapi sekarang Tuhan telah membawaku kesini, karena kejadian itu...Benda Itu telah menghisap lengan dan kakiku hingga putus...dan akhirnya mencengkeram seluruh tubuh mungilku. Ibu.. Aku hanya ingin Ibu tahu,bahwa Aku sangat ingin tinggal bersama Ibu,Aku tak ingin pergi.

Aku sayang Ibu,walaupun Aku belum sempat bernafas dan melihat wajahmu Ibu..Ibu... Aku sangat ingin mengatakan,biarlah Aku sendiri yang merasakan...sakitnya diperlakukan seperti itu, asal jangan Ibu.Ibu...Maafkan Aku...karena gagal menjadi jagoan kecil...yang akan melindungi Ibu...Selamat tinggal Ibu..

Sabtu, 18 Mei 2013

INILAH KOPI DARI LIMBAH MANUSIA Rp. 600.000/Kilogram

 Kopi kotoran manusia terinspirasi dari kotoran luwak mungkin, namun kopi kotoran manusia ini telah ada lho. Kopi dari kotoran hewan sudah mulai populer di dunia.


Ketenaran produksi kopi dari kotoran hewan dicetuskan oleh kopi luwak Indonesia, di mana biji kopinya difermentasi dalam perut hewan luwak, dan baru diolah menjadi bubuk kopi setelah biji kopi tersebut dikeluarkan dalam kotoran luwak tersebut. Kotoran gajah Thailand pun tidak mau ketinggalan, serta kotoran panda di China juga bisa. Beberapa bulan yang lalu terdengar kabar bahwa Anantara Resort juga memproduksi kopi dari kotoran gajah untuk menyaingi ketenaran kopi luwak. Hal yang tidak kalah unik, seorang yang berasal dari Portland, Oregon, AS. Pria ini mencetuskan ide “gila”, yaitu membuat kopi dari kotorannya sendiri.
Pria ini mengatakan bahwa idenya itu terinspirasi dari kepopuleran kopi luwak dan kopi gajah Thailand tersebut, yang harganya relatif mahal. Dia berpikir untuk membuat kopi dengan kualitas sama namun harganya lebih terjangkau. Selain itu, dia juga beranggapan bukan tidak mungkin kalau kopi juga bisa difermentasi dalam perut manusia.

Oleh karena itu, dia mempromosikan kopi kotoran manusia di Craigslist.org, sebuah situs iklan yang biasa digunakan untuk memasarkan apa saja, seperti properti, pekerjaan, dan lainnya. Dalam kutipan kata-kata promosi dalam iklannya di Craigslist.org, terlihat kalau pria ini mengaku-aku bahwa dirinya adalah seorang pembuat kopi rumahan. Dia sudah menanam biji kopi arabika kuning selama bertahun-tahun, dan sekarang sudah menghasilkan biji kopi yang berkualitas.
 Itu berarti saatnya bagi dia menelan biji kopi tersebut dan meniru proses pembuatan kopi luwak hingga kopi itu siap diseduh. Pria 47 tahun menjanjikan akan mengantar pesanan kopi ke daerah sekitar wilayah Portland, hanya dengan harga 30 dollar AS (sekitar 300.000 rupiah) per 500 gram. 

Inilah Foto Dari Limbah Manusia Yang Telah Dibersihkan












Jumat, 03 Mei 2013

WANG JIA YUN SI GADIS BONEKA NAN JELITA



Wang Jia Yun

Foto dan berita gadis ini telah banyak beredar di Intenet,Sehingga membuat banyak orang yang penasaran dan bertanya-tanya "Apakah benar ia adalah seorang boneka"? 
Untuk lebih jelasnya mari kita simak berita tentang dirinya.

Biodata (profil)
Nama panggilan: Chia-Yun
Nama lengkap: Wang Jia Yun 王嘉韻
Kota: Kanton, Cina (tinggal saat ini)
tanggal lahir: 18 juni 1993,
Tempat lahir :City Kowloon, HongKong .Daerah Administratif Khusus
Tinggi: 164 cm
Berat: 42 kg
Warna kesukaan: putih
Kuliah: di salah satu kampus di Shenzen, China
nama ID blog Wang Jiayun adalah “冰山” [bingshan, "gunung es"]
blog:http://t.sina.com.cn/reg.php?inviteCode=1800852695
  Wow… ternyata dia ini gadis nyata loh


dia beredar di internet dan membuat banyak orang bertanya-tanya apakah dia seorang gadis atau hanya sebuah boneka cantik. Chia-Yun telah menjadi pusat perhatian utama di Korea Selatan dengan peringkat pencarian teratas, karena dia posting gambar yang indah di blog nya, dan ia digambarkan sebagai “boneka impian” bagi kaum pria. Setelah foto-foto Wang Jiayun tersebar di internet, namanya menjadi peringkat pencarian teratas di berbagai portal web utama Korea pada tanggal 16 dan 17 februari 2011. Pada sore hari pada tanggal 17, jumlah kunjungan ke weibo Wang Jiayun sudah melampaui 3,5 juta. Pada tanggal 17 saja, jumlah kunjungan melebihi 1,18 juta.
Sebagian besar foto-fotonya beredar liar melalui Internet di mana ia mencapai forum dan situs dengan peringkat teratas/tertinggi di seluruh China, Taiwan dan Hong Kong khususnya di Korea dan dia langsung dicap sebagai boneka live
action blow-up (充气 娃娃). Dengan mata bulat besar, wajah oval yang tajam, dagu runcing, tubuh seksi dan ramping kurus kaki panjang, kulit putih bersih mengingatkan saya pada tokoh Yuna di Final Fantasy karakter permainan yang fantasi setiap pria .
Wang Jia Yun telah memiliki sebagian besar fans Korea yang akan mencoba berteman dengan dia!
Dan dalam pesan status terbaru, dia menyebutkan bahwa dia hanya ingin hidup normal dan melunasi orangtuanya dengan masuk ke perguruan tinggi. Dia tidak ingin menjadi tokoh masyarakat populer. Guru menelponnya setelah melihat foto nya online dan dia tidak bisa menjelaskan bagaimana perasaannya saat ini. pertamakali mencari tempat tinggal di Korea Selatan Naver Gordon (lebih dikenal di Korea)

"Nah...Tentu sekarang Anda Sudah Tak Menganggapnya Boneka Lagi Kan.....???

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | JCPenney Coupons